PROVINSI-PROVINSI




Gyeonggi-do merupakan provinsi dengan memiliki jumlah penduduk terbanyak di Korea Selatan. Ibu kota provinsi berada di Suwon. Provinsi ini terletak di bagian baratlaut negara itu. Provinsi ini memiliki luas wilayah 10.867 km² dengan memiliki jumlah penduduk 10.628.242 jiwa (2004). Kepadatan penduduk 978 jiwa/km².

Gyeonggi-do terbagi menjadi 27 kota dan 4 kabupaten.
Kota
* Suwon (수원시, 水原市, capital)
* Ansan (안산시, 安山市)
* Anseong (안성시, 安城市)
* Anyang (안양시, 安養市)
* Bucheon (부천시, 富川市)
* Dongducheon (동두천시, 東豆川市)
* Gimpo (김포시, 金浦市)
* Goyang (고양시, 高陽市)
* Gunpo (군포시, 軍浦市)
* Guri (구리시, 九里市)
* Gwacheon (과천시, 果川市)
* Gwangju (광주시, 廣州市)
* Gwangmyeong (광명시, 光明市)
* Hanam (하남시, 河南市)
* Hwaseong (화성시, 華城市)
* Icheon (이천시, 利川市)
* Namyangju (남양주시, 南楊州市)
* Osan (오산시, 烏山市)
* Paju (파주시, 坡州市)
* Pocheon (포천시, 抱川市)
* Pyeongtaek (평택시, 平澤市)
* Seongnam (성남시, 城南市)
* Siheung (시흥시, 始興市)
* Uijeongbu (의정부시, 議政府市)
* Uiwang (의왕시, 儀旺市)
* Yangju (양주시, 楊州市)
* Yongin (용인시, 龍仁市)

Kabupaten
* Gapyeong County (가평군, 加平郡)
* Yangpyeong County (양평군, 揚平郡)
* Yeoju County (여주군, 驪州郡)
* Yeoncheon County (연천군, 漣川郡)

Gangwon atau Kangwon dapat mengarah ke beberapa wilayah:

* Gangwon (sejarah), propinsi di Korea pada masa Dinasti Goryeo dan Dinasti Joseon.
* Gangwon (Korea Selatan), propinsi di Korea Selatan.
* Kangwon (Korea Utara), propinsi di Korea Utara.

hungcheongbuk-do (Chungcheong Utara) adalah sebuah provinsi di tengah Korea Selatan. Dibentuk pada tahun 1896 dari sebelah timur laut provinsi Chungcheong, dan merupakan salah satu provinsi dari Korea sampai pembagian negara tersebut di tahun 1945.
Ibukotanya adalah Cheongju.

Chungcheongnam-do (Chungcheong Selatan) adalah provinsi di sebelah barat Korea Selatan. Provinsi ini dibentuk pada 1896 dari sebelah barat daya provinsi Chungcheong, menjadi provinsi Korea sampai pembagian di tahun 1945. Ibukotanya adalah Daejeon, yang diatur secara khusus sebagai tingkat provinsi Metropolitan City.

Jeolla Utara merupakan sebuah provinsi di Korea Selatan. Provinsi ini terletak di bagian baratdaya negara itu. Ibu kota provinsi ini ialah Jeonju. Provinsi ini memiliki luas wilayah 8.043 km² dengan memiliki jumlah penduduk 1.890.669 jiwa (2004). Kepadatan penduduk 235 jiwa/km².

Jeollabuk-do terbagi menjadi 6 kota dan 8 kabupaten.
Kota
* Jeonju (전주시; 全州市, ibukota)
* Gimje (김제시; 金堤市)
* Gunsan (군산시; 群山市)
* Iksan (익산시; 益山市)
* Jeongeup (정읍시; 井邑市)
* Namwon (남원시; 南原市)

Kabupaten
* Buan County (부안군; 扶安郡)
* Gochang County (고창군; 高敞郡)
* Imsil County (임실군; 任實郡)
* Jangsu County (장수군; 長水郡)
* Jinan County (진안군; 鎭安郡)
* Muju County (무주군; 茂朱郡)
* Sunchang County (순창군; 淳昌郡)
* Wanju County (완주군; 完州郡)

Jeolla Selatan adalah sebuah provinsi di barat daya Korea Selatan. Provinsi ini dibentuk pada 1896 dari bagian selatan dari bekas provinsi Jeolla, tetap sebagai provinsi di Korea sampai perpecahan negara tersebut pada 1945, dan menjadi bagian dari Korea Selatan. Kota terbesarnya adalah Gwangju, yang diperintah secara terpisah sebagai Kota Metropolitan setingkat provinsi. Gwangju juga adalah ibu kota provinsi hingga tahun 2005, saat digantikan kota Namak di Muan-gun.

Jeolla Selatan dibagi menjadi 5 kota ("Si" atau "Shi") dan 17 'county" ("Gun"). Di bawah adalah daftar nama kesatuan dalam bahasa Inggris dan Hangul
* Gwangyang (광양시, 光陽市)
* Mokpo (목포시, 木浦市)
* Naju (나주시, 羅州市)
* Suncheon (순천시, 順天市)
* Yeosu (여수시, 麗水市)

County
* Boseong County (보성군, 寶城郡)
* Damyang County (담양군, 潭陽郡)
* Gangjin County (강진군, 康津郡)
* Goheung County (고흥군, 高興郡)
* Gokseong County (곡성군, 谷城郡)
* Gurye County (구례군, 求禮郡)
* Haenam County (해남군, 海南郡)
* Hampyeong County (함평군, 咸平郡)
* Hwasun County (화순군, 和順郡)
* Jangheung County (장흥군, 長城郡)
* Jangseong County (장성군, 長興郡)
* Jindo County (진도군, 珍島郡)
* Muan County (무안군, 務安郡)
* Sinan County (신안군, 新安郡)
* Wando County (완도군, 莞島郡)
* Yeongam County (영암군, 靈巖郡)
* Yeonggwang County (영광군, 靈光郡)

yeongsang Utara merupakan sebuah provinsi di Korea Selatan. Ibu kota provinsi ini berada di Daegu. Provinsi ini terletak di bagian timur negara itu. Provinsi ini memiliki luas wilayah 19.440 km² dengan memiliki jumlah penduduk 2.775.890 jiwa (2004). Kepadatan penduduk 143 jiwa/km

Gyeongsangbuk-do terbagi menjadi 10 kota dan 13 kabupaten.
Kota
* Andong (안동시; 安東市)
* Gimcheon (김천시; 金泉市)
* Gyeongju (경주시; 慶州市)
* Gyeongsan (경산시; 慶山市)
* Gumi (구미시; 龜尾市)
* Mungyeong (문경시;聞慶市)
* Pohang (포항시; 浦項市)
* Sangju (상주시; 尙州市)
* Yeongcheon (영천시; 永川市)
* Yeongju (영주시; 榮州市)
Kabupaten
* Bonghwa County (봉화군; 奉化郡)
* Cheongdo County (청도군; 淸道郡)
* Cheongsong County (청송군; 靑松郡)
* Chilgok County (칠곡군; 漆谷郡)
* Goryeong County (고령군; 高靈郡)
* Gunwi County (군위군;軍威郡)
* Seongju County (성주군; 星州郡)
* Uiseong County (의성군; 義城郡)
* Uljin County (울진군; 蔚珍郡)
* Ulleung County (울릉군; 鬱陵郡)
* Yecheon County (예천군; 醴泉郡)
* Yeongdeok County (영덕군; 盈德郡)
* Yeongyang County (영양군; 英陽郡)

yeongsang Selatan merupakan sebuah provinsi di Korea Selatan. Ibu kota provinsi ini berada di Changwon. Provinsi ini terletak di bagian selatan negara itu. Provinsi ini memiliki luas wilayah 11.859 km² dengan memiliki jumlah penduduk 2.970.929 jiwa (2004). Kepadatan penduduk 251 jiwa/km².

Gyeongsangnam-do terbagi menjadi 10 kota dan 10 kabupaten.

* Changwon (창원시; 昌原市, ibukota)
* Geoje (거제시; 巨濟市)
* Gimhae (김해시; 金海市)
* Jinhae (진해시; 鎭海市)
* Jinju (진주시; 晋州市)
* Masan (마산시; 馬山市)
* Miryang (밀양시; 密陽市)
* Sacheon (사천시; 泗川市)
* Tongyeong (통영시; 統營市)
* Yangsan (양산시; 梁山市)

Kabupaten
* Changnyeong County (창녕군; 昌寧郡)
* Geochang County (거창군; 居昌郡)
* Goseong County (고성군; 固城郡)
* Hadong County (하동군; 河東郡)
* Haman County (함안군; 咸安郡)
* Hapcheon County (합천군; 陜川郡)
* Hamyang County (함양군; 咸陽郡)
* Namhae County (남해군; 南海郡)
* Sancheong County (산청군; 山淸郡)
* Uiryeong County (의령군; 宜寧郡)

Pulau Jeju atau Cheju (Hanja 濟州特別自治道, Jeju Teukbyeol Jachido), adalah pulau yang terletak di ujung semenanjung Korea dan sangat dekat sekali dengan Jepang.

Pulau Jeju atau Jeju-do dalam bahasa Korea, adalah satu-satunya propinsi berotonomi khusus (special self-governing province) di Korea Selatan. Pulau Jeju terletak di Selat Korea sebelah baratdaya Provinsi Jeollanam-do, yang dahulunya merupakan satu provinsi yang sama sebelum terpisah pada tahun 1946. Ibukota Jeju adalah Jeju City.

Pulau Jeju adalah pulau wisata paling terkenal di Korea, bahkan orang Korea menyebut dengan istilah "Pulau Bali"-nya Korea. Di Pulau tersebut terdapat Gunung Halla, yaitu gunung tertinggi di Korea Selatan. Pulau Jeju merupakan wilayah yang paling hangat dan pada musim dingin sangat jarang turun salju, sehingga tanaman-tanaman yang biasanya tumbuh di daerah subtropis bisa bertahan hidup.

Bahasa Korea dangan dialek (saturi) Jeju adalah bahasa yang sangat khas, yang hampir mirip dengan bahasa Jepang. Hal ini dikarenakan hubungan kebudayaan dan sejarah masa lalu yang erat antara kedua wilayah tersebut.

Beberapa Pemandangan Pulau Jeju




Comments