The Thieves (Movie - 2012)


  • Judul: The Thieves 
  • Romanization: Dodookdeul
  • Hangul: 도둑들
  • Sutradara: Choi Dong-Hun
  • Screenplay:Choi Dong-hoon (최동훈), Lee Gi-cheol (이기철)
  • Tanggal Rilis: 25 Juli 2012
  • Runtime: 139 Menit
  • Distributor: Showbox/Mediaplex
 
Ringkasan ;

“The Thieves” adalah film terbaru berbau kriminalitas disutradarai oleh Choi Dong-hun. Film ini diakui menjadi versi Korea dari film Hollywood “Ocean’s Eleven” yang dijadwalkan tayang pada bulan Juli mendatang.

Sinopsis dan Teaser Trailer dari The Thieves
 
Ini adalah film panjang keempatnya, setelah debut sebelumnya mendapat banyak pujian “The Big Swindle” (2004) dan menjadi box office hits, Tazza: “The High Rollers” (2006) dan “Jeon Woo Chi” (2009).

Skenario film berhasil digarap apik oleh Choi Dong-hun sendiri dan dibantu oleh Lee Gi Chul. Berikut sinopsis dari film The Thieves.

Cerita berawal dari sekelompok pencuri Korea yang dipimpin oleh Popeye. Mereka adalah Pepsi, Anycall, Chewing Gum, dan Jampano yang masing-masing memiliki kemampuan berbeda. Setelah kelompok ini berhasil mencuri sebuah artifak langka, mereka kemudian berencana untuk mencuri sesuatu yang lebih berharga daripada artifak, yaitu sebuah berlian yang disebut dengan Tears of the Sun. Untuk itu, mereka bergabung dengan pencuri-pencuri handal dari Hongkong yang dipimpin oleh Chen. Dan, sekelompok pencuri gabungan dari Korea dan Cina ini didalangi oleh Macau Park, seorang pencuri papan atas yang dulu pernah sekelompok dengan Popeye dan berkhianat.
Segerombolan pencuri ini pergi ke sebuah kasino di Macau dimana berlian itu tersembunyi. Ketika semua misi pencurian berhasil sesuai rencana, ternyata berlian itu gak ada di brankas. Waktu yang mereka punya telah habis, dan sekarang tinggalah saatnya untuk melarikan diri. Disinilah mereka diharuskan memilih antara cinta, kesetiaan, pekerjaan dan dendam. 


Kim Hyun Seok akan berperan sebagai Macao Park, seorang penjudi legendaris yang  mendalangi dibalik rencana pencurian “the Tears of the Sun Diamond” dari Macau. Aktor Lee Jung-jae memerankan Popie, pemimpin sekelompok pencuri yang diam-diam berencana membangkang terhadap Macao Park.

Kim Hye-soo akan berubah menjadi seorang jenius bernama Pepsee satu tim dengan Popie serta akan membantunya membalas dendam pada Macao Park karena telah mengkhianati mereka di masa lalu, Kim Hae-sook dan Jeon Ji-hyun akan berubah menjadi duo ibu dan anak yang terampil menggunakan teknik akting, tali berjalan, yang masing-masing digunakan untuk mencuri perhiasan dan barang antik.

Oh Dal-soo yang dikenal sebagai salah satu aktor pendukung terbaik di Korea, akan muncul sebagai pencuri Cina bernama Andrew, sedangkan aktor tampan Kim Soo-hyun akan mengambil peran Zampano yang berani dan termuda dari lima anggota kelompok pencuri Korea.

Aktris Hong Kong Angelica Lee dan Simon Yam juga telah dipilih menjadi bagian dari film ini. Simon Yam akan memainkan pemimpin tenang dan berpengalaman dari kelompok pencuri empat orang Cina, yang enggan setuju bergabung dalam proyek terbaru untuk melunasi hutang-hutangnya  tapi tidak sengaja menaruh perasaan terhadap salah seorang pencuri perempuan dari Korea.


Pemain :
  1. Kim Hyun Seok as Macao Park
  2. Lee Jung Jae as Popie
  3. Kim Hye Soo as Pepsee
  4. Gianna Jun as Enicall
  5. Kim Hae Suk as Chewingum
  6. Oh Dal Soo as Andrew
  7. Kim Soo Hyun as Zampano
  8. Simon Yam as Chen
  9. Angelica Lee as Julie
  10. Kwok Cheung Tsang as Johnny
Catatan:
  1. Film dimulai Mei 2011 dan selesai 7 Desember 2011. Adegan terakhir film berlangsung di Hotel Walkerhill Seoul dan melibatkan aktor Kim Hyun Seok.
  2. Lebih dari 6 bulan proses pembuatan film, pemotretan berlangsung di Macau, Hong Kong, Seoul dan Busan.
  3. Judul bahasa Inggris film ini adalah “The Thieves”, kemudian dipasarkan sebagai “The Professionals” dan kemudian kembali lagi menjadi “The Thieves”.
 (Credit:artiskorea.com)

 

 

Kim Hyun Seok as Macao Park
Lee Jung Jae as Popie
Kim Hye Soo as Pepsee
Gianna Jun as Enicall
Kim Soo Hyun as Zampano
Kim Hae Suk as Chewingum
Oh Dal Soo as Andrew
Simon Yam as Chen



Source :Asianwiki+ArtisKorea
Credit Image :Asianwiki+Hancinema+Artiskorea
Trans Ind + Composed By TR@IniSajaMo



Comments