Pikachu Ternyata Populer di Kalangan K-Pop Idol

  Pikachu Ternyata Populer di Kalangan K-Pop Idol


Salah satu karakter utama dari kartun Pokemon, Pikachu ternyata banyak difavoritkan oleh Kpop Idol. Mereka pun suka menirukan suara pikachu yang imut, mengoleksi boneka atau bahkan memakai baju dan ornamen yang mirip karakter tersebut.

Untuk boneka pikachu, menariknya tidak hanya idol cewek yang menyukainya. Lee Joon MBLAQ dan Junhyung B2ST juga tidak malu untuk bermain dengan boneka pikachu.


Berikut 10 Idol K-Pop yang terpengaruh pikachu: 


1. Junhyung B2ST

Junhyung Dengan Bola PokemonJunhyung Dengan Bola Pokemon


Rapper B2ST Junhyung adalah salah satu bintang yang begitu menyukai Pikachu. Lihat betapa kerennya foto Junhyung ketika memakai kostum ala karakter Satoshi. Dalam program MTV Almighty, Junhyung juga tampak gembira ketika bermain dengan boneka Pikachu.

 




2. HyunA 4minute


Di balik kesan seksi yang kerap ditampilkan di atas panggung, Hyuna sebenarnya adalah sosok yang imut. Dalam satu program yang tayang di stasiun TV SBS, suara Hyuna terdengar begitu lucu ketika menirukan Pikachu.

 





3. Kyuhyun



Kyuhyun memang tidak menirukan Pikachu, atau bermain-main serta memakai kostum Pikachu. Tapi lihat saja postingan kreatif dari netizen ini. Dalam foto-foto tersebut nampak bagaimana member termuda dari Super Junior tersebut memiliki ekspresi yang seutuhnya mirip dengan tokoh kartun tersebut.


Ekpresi Kyuhyun Mirip Pikachu ©ningin.comEkpresi Kyuhyun Mirip Pikachu ©ningin.com




4. E.via


Nama E.Via sebagai rapper mungkin tidak banyak didengar oleh penggemar K-Pop. Namun ia merupakan salah satu sosok yang gemar dengan karakter kartun Pikachu. Bahkan, E.Via secara khusus mengabadikannya lewat lagu.

 




5. Jaejoong JYJ


Kartun tidak hanya bisa dinikmati oleh anak-anak. Idol yang sebenarnya sudah cukup dewasa pun berhak bermain-main dengan karakter kartun. Lihat saja bagaiman Jaejoong mentato tangannya dengan tato temporer bergambar Pikachu.


 

6. Lee Joon dan Kwanghee




Lee Joon dan Kwanghee termasuk Idol yang juga terobsesi dengan Pikachu. Ketika berada di satu pusat perbelanjaan, nampak Lee Joon yang bermain-main dengan boneka Pikachu, dan dengan bahagia menirukan suara tokoh kartun tersebut meski tidak pas.

Lee Joon dan Kwanghee dengan pernak-pernik Pikachu ©ningin.comLee Joon dan Kwanghee dengan pernak-pernik Pikachu ©ningin.com


 






7. Jaehyo Block B




Baju ala pokemon tampaknya menjadi trend tersendiri. Dengan jaket layaknya Pikachu, Jaehyo mengubah sosok kartun yang lucu tersebut menjadi karakter yang cool. Tidak adanya senyum yang tergambar, menambah kesan cool tersebut.




8. IU


IU juga menirukan suara Pikachu yang identik dengan listrik di tubuhnya. Meski tidak seimut HyunA, kesan cute tetap terasa kental dari pelantun tembang Good Day tersebut.




9. Bora Sistar


Di balik kesan seksi yang kerap ditampilkan Bora Sistar di atas panggung, ia juga memiliki sisi lain yang imut. Dalam interview dengan salah satu TV Jepang, member Sistar masing-masing menunjukkan keahlian mereka. Bora secara percaya diri menirukan suara pikachu yang membuat seisi set tertawa.

 





10. Sunny SNSD


Sejak debutnya bersama Girls Generation, Sunny dikenal sebagai sosok yang imut. Dalam salah satu sesi Invicible Youth, Sunny menggunakan keimutannya tersebut untuk menirukan karakter yang memiliki kuning tersebut.







Source :Soompi
Credit kapanlagi







Comments

Post a Comment

Terima Kasih sudah memberikan komentar dihalaman IniSajaMo