Rayakan Ultah ke-10, TVXQ Akan Gelar Tur Dome di Jepang

 


Sekali lagi, TVXQ kembali membuktikan popularitas mereka di Jepang. Lewat "A-Nation Festival" yang diadakan baru-baru ini, U-Know Yunho dan Max Changmin mengumumkan gelaran akbar mereka selanjutnya.

TVXQ akan menghelat tur dome kedua mereka tahun depan. Boyband yang dikenal dengan nama Tohoshinki itu siap menghibur Big East (sebutan fans TVXQ di Jepang) dengan tur yang dimulai di Fukuoka Yahoo! Dome pada 7 Februari 2015.

Konser kemudian akan berlanjut di 4 dome lainnya yaitu Tokyo Dome, Sapporo Dome, Nagoya Dome dan Osaka Dome. Gelaran akbar ini ternyata sekaligus diadakan untuk merayakan ulang tahun ke-10 mereka sejak debut di Jepang.

Sementara itu, TVXQ sukses mengadakan tur dome pertama mereka, "Tree" pada April lalu. Tur yang totalnya mencapai 29 konser ini dihadiri oleh lebih dari 600 ribu penggemar.

Selain mengadakan tur dome untuk ultah ke-10, TVXQ juga merilis buklet foto yang diberi nama "TI AMO TVXQ" pada 21 Juli lalu. Buklet foto setebal 430 halaman ini berisikan foto-foto duo debutan SM Entertainment itu selama berlibur di Italia. "TI AMO TVXQ" yang berarti "Aku cinta padamu" atau "I Love You" dalam bahasa Italia tersebut dilengkapi sebuah DVD dengan rekaman di balik layar serta bonus poster
 
 
 
 

Comments