Produser Tanggapi Kritikan Atas Sikap Lebay Juri 'K-Pop Star 4'


 

"K-Pop Star" season 4 baru-baru ini menuai kritikan penonton atas sikap jurinya menanggapi performa kontestan. Rupanya tak sedikit penonton yang merasa tanggapan juri itu lebay. Park Sung Hoon selaku produser acara pun memberikan tanggapannya.

Komplain penonton meningkat setelah kritikus musik bernama Lee Dae Hwa menuliskan komentarnya di Facebook pada 14 Desember. Postingan menyertakan potongan klip kontestan Lee Jin Ah yang tayang pada tanggal tersebut dan mendapatkan tepuk tangan.

"Wow...apakah musik seperti ini mungkin dibuat? Secara pribadi, aku tidak kehilangan kesadaran, bahkan setelah mendengarkan The Beatles dan pembukaan mereka."

Dalam video itu ditunjukkan Park Jin Young yang memuji Lee Ji Ah. Bos JYP Entertainment tersebut tampaknya begitu terpukau dengan apa yang ditampilkan Lee Ji Ah.

"Aku akan berhenti bermusik. Aku benar-benar ingin sembunyi," ucap Park Jin Young. "Meski aku menantikan liriknya, aku tidak bisa mendengar satupun kata. Aku kehilangan kesadaranku. Aku pingsan ketika kamu mulai memainkan prelude."

Park Sung Hoon yang mendengar kontroversi itu kemudian memberikan tanggapannya. Menurutnya respon tersebut masih wajar. "Audisi memang tempatnya untuk menilai amatir. Jika orang-orang merasa tersentuh atas situasi itu maka bukanlah sebuah tanggapan lebay."

"Ketiga juri tersebut adalah orang-orang jujur dan oleh karena itu, mereka tidak bisa berpura-pura. Mereka menilai secara apa adanya dan jujur," lanjut produser acara SBS itu. "Bahkan produser dapat menghubungkan emosinya ketika berada di lokasi syuting."
 
 
 
 

Comments