Jelang Hari Pepero, Sejumlah Toko di Korea Bikin Bungkus Pepero Unik



Bulan November menjadi waktu paling banyak dari cemilan berlapis cokelat pepero terjual di Korea. Pasalnya, setiap tanggal 11 pada bulan ini diperingati sebagai Hari Pepero.

Sebagai bentuk penyambutan hari ini, beberapa toko di Korea, termasuk Seven Eleven, CU dan GS52 telah mengeluarkan produk pepero unik. Produk-produk yang unik itu akan sangat cocok diberikan kepada orang-orang terkasih di Hari Pepero.

Kali ini, Seven Eleven mengangkat tema Avengers untuk produk baru peperonya. Produk ini tentunya akan menarik banyak minat dari penggemar Marvel.

Toko CU mengambil tema pop-art, di mana banyak dari bungkus pepero mereka memiliki desain pop-art. Sedangkan GS52 lebih memilih desain hasil gambaran dari anak-anak penderita Leukimia sebagai tema terbarunya.

Mereka ingin menggunakan momen ini untuk berbagi dan akan memberikan semua keuntungannya untuk Child Leukimia Association. "Kami mempersiapkan produk di mana orang-orang yang mendapatkan lukisan ini (yang dilukis oleh anak-anak di Child Leukimia Association) akan memikirkan mereka dan semoga saja dapat menghasilkan donasi yang lebih banyak," jelas GS52.


 
 
 
 

Comments