Sukses gelar tur dunia, Teen Top bersiap comeback dengan album Korea berjudul 'ÉXITO'.
Tanggal 27 Agustus, Teen Top merilis sebuah foto teaser baru untuk comebacknya. Foto teaser tersebut menampilkan kata Teen Top "20's Love One. Teen Top ÉXITO."
Foto teaser yang disisipi jarum kompas tersebut melambangkan pertummbuhan anggota serta pencarian mereka dalam musik. TOP Media juga telah menjelaskan bahwa anggota telah berkembang dalam setahun terakhir dan seluruh anggota telah menginjak umur 20 tahun.
Album mereka 'ÉXITO' yang berarti sukses diambil dari bahasa spanyol itu diharapkan dapat mendapatkan respon yang baik dari penggemar.
Sementara itu, album tersebut akan dirilis pada tanggal 15 September mendatang.
Comments
Post a Comment
Terima Kasih sudah memberikan komentar dihalaman IniSajaMo