Para penggemar mungkin akan sulit membuat keputusan untuk menonton film idola mereka yang akan ditonton. Pasalnya, film "Today's Love" Lee Seung Gi, "Gangnam 1970" Lee Min Ho dan "Shoot My Heart" Yeo Jin Goo akan rilis secara berdekatan pada bulan Januari mendatang.
"Today's Love" merupakan film comeback Lee Seung Gi dan Moon Chae Won yang sebelumnya sama-sama berakting di drama "Brilliant Legacy". Film ini menceritakan karakter Junsu (Lee Seung Gi) yang terluka oleh hubungan cinta yang gagal terus-menerus hingga bertemu dengan Hyun Woo (Moon Chae Won). "Today's Love" akan rilis tanggal 15 Januari mendatang.
Sementara "Gangnam 1970" akan menyusul "Today's Love" dan rilis seminggu setelahnya pada tanggal 21 Januari. Film ini menampilkan aspirasi, loyalitas dan pengkhianatan dari karakter utama Kim Jong Dae (Lee Min Ho) dan Baek Yong Gi (Kim Rae Won) dengan latar belakang Gangnam pada tahun 1970-an.
Selanjutnya film Yeo Jin Goo bersama Lee Min Ki berjudul "Shoot My Heart" akan rilis pada tanggal 28 Januari. Film ini menampilkan kisah dua orang pemuda yang berusaha melarikan diri dari rumah sakit jiwa.
Comments
Post a Comment
Terima Kasih sudah memberikan komentar dihalaman IniSajaMo