Joo Won Sukses Hibur 3 Ribu Penggemar di Fanmeeting Jepang


 

Kemampuan akting Joo Won ternyata tak hanya diapresiasi penggemar di Korea, tapi juga di Jepang. Terbukti, pemeran "Tomorrow Cantabile" itu juga mendapat sambutan meriah dalam acara jumpa fans yang digelarnya di Negeri Sakura.

Joo Won sukses menghibur para pengemar lewat jumpa fans yang digelar 23-25 Januari 2015. Acara bertajuk "JOOWON 2015 SWEET SMILE LIVE" itu sendiri diadakan di Tokyo Club eX dan TOYOSU PIT di Kyoto.

Sebanyak tiga ribu penggemar hadir dalam "JOOWON 2015 SWEET SMILE LIVE". Dalam acara tersebut, Joo Won tak hanya berinteraksi bersama fans, tapi juga menampilkan sebuah lagu yang tak asing lagi bagi penggemar "Tomorrow Cantabile".

Joo Won menyanyikan lagu "Innocent" yang menjadi soundtrack "Tomorrow Cantabile". Penampilan aktor berusia 27 tahun ini pun mendapat pujian dari promotor acara.

"Tak seperti aktor lainnya, Joo Won benar-benar menyanyikan lagu secara live 100 persen dan diiringi oleh band," ujar perwakilan promotor. "Staff acara bahkan sangat terinspirasi dengan semangat yang ditunjukkan oleh Joo Won. Ia juga sangat perhatian pada para penggemarnya."

"Kenangan berinteraksi dengan fans di atas panggung masih terasa nyata bagiku," ujar Joo Won tentang acaranya. "Sejujurnya, aku merasa khawatir karena harus memandu acara jumpa fans tanpa MC."

"Tapi aku benar-benar berterima kasih atas semua dukungan yang kuterima dari awal sampai akhir," tambah Joo Won. "Itu benar-benar acara yang mengesankan."
 
 
 
 

Comments