Jimin AOA Tak Sengaja Ungkap Pacaran dengan Jinhwan iKON?

 


Jimin AOA baru-baru ini menarik perhatian publik dengan penampilannya di acara "Unpretty Rapstar". Namun ternyata tak hanya itu. Netter meyakini ia berpacaran dengan Jinhwan iKON.
Dugaan itu bermula dari screenshoot pembicaraan KakaoTalk antara Jimin dengan penulis naskah "Unpretty Rapstar". Netter memperhatikan foto profil yang digunakan Jimin adalah anak anjing jenis corgi yang duduk di sofa merah.

Setelah ditelusuri ternyata sosok anjing dan sofa itu mirip seperti yang dimiliki saudara perempuan Jinhwan. Sempat diunggah ke Instagram, foto si anjing itu kemudian dihapus. Tak ayal, sikap tersebut semakin membuat netter ingin cari tahu.












Gara-gara itu, akhirnya netter membicarakan lagi foto ketika Jimin ketahuan pernah belanja dengan Jinhwan. Dalam foto diam-diam itu tampak mereka begitu akrab berdekatan saat belanja.



Tak hanya itu, netter juga membahas lagi ucapan Jihwan ketika memperkenalkan diri dulu. Ia menyebut dirinya "pria dengan suara bagus untuk didengarkan di malam hari". Sementara itu Jimin juga pernah mengatakan tipe idealnya adalah "seorang pria dengan suara yang enak didengarkan saat malam" di sebuah acara televisi.
 
 
 
 
 

Comments