Kabar menggembirakan bagi EXO-L! EXO baru saja mengumumkan akan kembali menggebrak dunia musik lewat karya anyar mereka. Setelah "EXODUS", Suho cs mengumumkan akan merilis album repackaged.
Versi repackaged album "EXODUS" ini nantinya akan dinamakan "LOVE ME RIGHT". Tak ingin membuat fans menunggu lama, "LOVE ME RIGHT" rencananya siap diluncurkan pada 3 Juni nanti.
Seakan memanjakan EXO-L, EXO ternyata tidak hanya menyertakan satu lagu baru dalam album "LOVE ME RIGHT". Di dalam album spesial ini, nantikan akan ada 4 lagu anyar sekaligus.
Tidak hanya itu, kabar baik juga datang bagi penggemar EXO yang akan menonton konser "EXO Planet #2 The EXO'luXion" di Asia. Dalam konser tersebut, pelantun "Call Me Baby" itu akan menampilkan karya baru yang belum pernah dibawakan sebelumnya.
Sebagai awal, EXO merilis teaser foto untuk album "LOVE ME RIGHT". Dalam foto tersebut, tampak para member EXO berpose mengenakan seragam rugby.
Dirilisnya foto ini membuat fans "galau". Pasalnya, dalam foto tersebut hanya ada 9 member saja. Tao tak terlihat dalam foto untuk "LOVE ME RIGHT". Apakah ini kode bahwa Tao akan keluar dari EXO?
Comments
Post a Comment
Terima Kasih sudah memberikan komentar dihalaman IniSajaMo