(Rekap) Eps 8 'Yongpalyi': Kim Tae Hee Cemburu Lihat Joo Won Dekat Wanita Lain




"Yongpalyi" telah memasuki episode ke-8 pada pekan ini. Episode terbaru pun dibuka dengan Han Yeo Jin (Kim Tae Hee) yang masih termenung sendirian setelah Cynthia (Stephanie Lee) mengetahui identitas aslinya dan mengatakan kalau ia harus berbahagia dengan Kim Tae Hyun (Joo Won). Perawat Soo juga sempat menggoda Tae Hyun terkait bunga lavender yang diberikannya pada Yeo Jin.

Chae Yeong masuk ke ruangan Tae Hyun untuk menjenguknya. Ia duduk di ranjang Tae Hyun untuk menanyakan kondisinya sekaligus menyalahkannya karena telah membohonginya. Tae Hyun pun hanya bisa minta maaf karena tak ada pilihan lain. Chae Yeon mulai memegang-megang tangan Tae Hyun, namun Yeo Jin yang melihat keakraban antara Chae Yeong dan Tae Hyun dari kamar isolasi rupanya justru cemburu.

Perawat Soo yang berniat memiringkan tubuh Yeo Jin agar tidak terjadi cedera karena kelamaan di tempat tidur malah kena imbasnya. Yeo Jin tiba-tiba mengacuhkan perawat Soo dan menyuruhnya meletakkan minuman penambah stamina di atas meja. Perawat Soo yang bingung langsung bertanya pada Tae Hyun apa yang salah dengan Yeo Jin sehingga ia marah.

Sementara itu, dua orang polisi datang ke rumah sakit untuk menanyakan Doo Cheul dan mencari jejak Yong Pal. Tae Hyun yang tak sengaja melihat dua polisi tersebut langsung bersembunyi dan mencuri dengar pembicaraan mereka. "Satu lagi, apakah dokter di rumah sakit ini ada yang mendapat panggilan ke rumah?" tanya salah seorang polisi. Tiba-tiba Taeyong muncul dan mengatakan kalau dokter panggilan seperti itu masih ada hingga saat ini. Ini yang membuat polisi memintanya untuk berbincang-bincang sejenak.

Di lain sisi, Tae Hyun kembali ke kamar Yeo Jin untuk memintanya minum minuman penambah stamina. Namun, Yeo Jin menyuruhnya pergi dan mengatakan bahwa ia sadar kalau Tae Hyun telah menyelamatkan nyawanya dengan mempertaruhkan hidupnya sendiri. Kendati demikian, hal tersebut tak lantas membuat hatinya berhenti membenci Tae Hyun. "Kalau begitu kamu hanya perlu mengembalikan kesehatanmu dan kembali melihat dunia," ucap Tae Hyun.

"Kau sangat naif. Kekuasaan tidak seperti itu. Sekarang aku hanyalah orang mati. Selama Do Joon dan Presiden Go terus bersama maka tak akan ada tempat untukku. Aku musuh mereka sekarang. Aku hanyalah pion tanpa daya. Meskipun aku selamat dari kematian, banyak hal yang akan terjadi!" kata Yeo Jin. "Aku akan kembali dirawat Do Joon, kecelakaan kerja, staf rumah sakit yang sakit dan yang terparah adalah kau akan terluka."



Sementara itu, Tae Hyun dan Kepala Lee mendapatkan undangan makan malam dari Han Do Joon. Ia, Kepala Lee, Do Joon dan Chae Yeong pergi ke taman untuk makan malam. Tae Hyun pun mengungkapkan rasa terima kasihnya pada Do Joon yang telah membantunya memberikan perawatan. Ia juga memerintahkan Tae Hyun untuk mengirim adiknya yakni So Hyun ke Amerika agar bisa segera mendapatkan perawatan. Tae Hyun langsung berdiri untuk membungkuk dan mengucapkan terima kasih.

Mereka pun melanjutkan makan malam. Do Joon yang sudah mabuk berbicara ngelantur dan bercerita kalau dirinya selalu dianggap sebagai pewaris tidak sah karena berada di bawah bayang-bayang Yeo Jin. "Kalau dipikir-pikir mereka berdua mati di tanganku ya?" tanya Do Joon. Ia pun melanjutkan dengan mengatakan bahwa jasad Yeo Jin akan segera dikremasi dan dikirim ke gereja dimana tempat Sung Hoon (kekasih Yeo Jin) berada.

"Mereka berdua ingin menikah di sana. Andai saja Sung Hoon menepati janjinya, maka dia takkan mati mengenaskan seperti itu," ucap Do Joon. Do Joon pun langsung dipapah oleh anak buahnya. Kepala Lee pamit pergi sedangkan Chae Yeong menahan Tae Hyun dan mengatakan kalau masih ada yang ingin ia bicarakan dengannya. Tae Hyun sempat bertanya pada Chae Yeong mengapa dia tidak bersikap baik pada Do Joon, padahal Do Joon merupakan suaminya sendiri.



Selain itu, Tae Hyun juga bertanya pada Chae Yeong seperti apa sosok Sung Hoon di matanya. Chae Yeong mengatakan kalau Sung Hoon adalah pria yang keren, ganteng, tinggi, cerdas dan pewaris Daejung Grup. Nasib sial bagi Sung Hoon karena harus mencintai Yeo Jin. Di lain sisi, tiba-tiba adegan berpindah ke masa lalu di mana Yeo Jin baru saja bangun dari pingsannya dan menemukan ayahnya berdiri di sana.

Yeo Jin sempat bertanya pada ayahnya bagaimana keadaan Sung Hoon. Namun, ayah Yeo Jin hanya tidak mengatakan apapun kecuali permintaan maaf. Yeo Jin pun langsung mencoba bunuh diri dengan melompat dari jendela. Ia selamat namun mengalami koma. Ayah Yeo Jin akhirnya meminta Direktur Han dan Kepala Lee untuk terus membuat Yeo Jin dalam kondisi koma hingga akhirnya dirinya meninggal. Ia tahu umurnya tak akan lama lagi karena mengidap kanker pankreas stadium akhir.

Keesokan harinya, Yeo Jin dan Tae Hyun sudah berada di dalam mobil menuju suatu tempat. Yeo Jin yang baru sadarkan diri bertanya kemana Tae Hyun akan membawa dirinya pergi. Tiba-tiba, Yeo Jin teringat jika jalanan yang sedang mereka lewati adalah jalanan tempat dimana kecelakaan yang menewaskan Sung Hoon terjadi. Akhirnya Yeo Jin tiba-tiba menangis karena terbayang kejadian mengerikan itu. Tae Hyun yang melihatnya langsung menepikan mobilnya dan memberi kesempatan Yeo Jin untuk menangis sepuas-puasnya.

Sementara itu, di dalam gereja, Yeo Jin mengatakan kalau Tae Hyun adalah pria terburuk dan dia menyadari kalau dirinya telah menjadi beban bagi Tae Hyun. Tae Hyun pun tak menampik dan menyebutkan alasannya membawa Yeo Jin ke gereja tersebut. Tae Hyun mengatakan jika Yeo Jin terus berada di rumah sakit maka itu akan membahayakan nyawanya sehingga dirinya tak punya pilihan lain selain membawa Yeo Jin pergi.

Tiba-tiba, Tae Hyun mengeluarkan ponsel dan berkata, "Kau bisa menghubungi Presiden Go atau bank Swiss. Semuanya kuserahkan padamu! Aku pergi. Sebelum pergi, ia mengingatkan Yeo Jin agar menggunakan ponsel tersebut dengan bijak karena mungkin akan ada orang yang melacak lokasinya. "Kau dan aku hidup di alam yang berbeda. Untuk sejenak, aku sempat melupakannya dan aku tidak ingin cemburu kepada orang yang sudah mati!" kata Tae Hyun sambil melangkah keluar gereja.

Yeo Jin yang ditinggalkan oleh Tae Hyun hanya dengan sebuah ponsel termenung sendirian. Ia pun akhirnya memutuskan untuk menelepon Tae Hyun dan memintanya segera ke gereja dalam waktu 30 detik. Tae Hyun yang memang telah menunggu telepon dari Tae Hyun langsung berlari ke gereja mencarinya. Yeo Jin dan Tae Hyun pun semakin dekat, keduanya mulai menyadari ada perasaan khusus diantara mereka.

Tae Hyun sempat bertanya pada Yeo Jin kenapa ia menghubunginya? "Jika aku hanya bisa menghubungi satu orang, aku akan menghubungimu," ucap Yeo Jin. Tae Hyun langsung menggenggam tangan Yeo Jin. Keduanya akhirnya berciuman untuk pertama kalinya. Bagaimana kelanjutan dari kisah Yeo Jin dan Tae Hyun? Para penonton harus bersiap-siap menunggu seminggu lagi untuk melihat episode ke-9

Comments