Kabar pernikahan Song Joong Ki dan Song Hye Kyo sukses menarik perhatian banyak pihak. Punya visual tampan dan cantik, keduanya sempat membuat fans terkejut karena kabar mendadak ini.
Setelah Rain dan Kim Tae Hee yang dikabarkan menjadi pasangan super kaya, kini tampaknya posisi tersebut akan disusul oleh Joong Ki dan Hye Kyo. Tak hanya menjadi selebriti, kekayaan mereka juga didapat dari bisnis properti.
Hye Kyo sendiri dikabarkan memiliki sebuah real estate senilai 22,4 miliar Won atau sekitar 250 miliar Rupiah. Sementara Joong Ki memiliki kekayaan properti sebesar 12,5 miliar Won atau sekitar 150 miliar Rupiah.
Sukses bintangi produk iklan ternama, bayaran yang mereka dapatkan juga tidak sedikit. Sang aktris terima honor 6 hingga 800 juta Won di setiap iklannya. Sementara sang aktor dapatkan 900 juta hingga 1 miliar Won honornya. Bahkan jumlah tersebut mencapai 3 miliar Won (45 miliar rupiah) dari pendapatan iklan di Tiongkok.
Jumlah ini tentu saja hanya perkiraan yang dilansir dari media Naver. Jumlah tersebut belum ditambahkan mengenai honor mereka akting di sebuah serial, film, hingga penampilan mereka di suatu acara.
Comments
Post a Comment
Terima Kasih sudah memberikan komentar dihalaman IniSajaMo