Rangkuman Kegiatan Korea-Indonesia Week 28 Sept-3 Oktober 2011

Korea-Indonesia Week kembali diselenggarakan pada 28 Sept-3 Oktober 2011!!

Pembukaan Korean-Indonesia Week di Atrium Gandaria City
Korea-Indonesia Week berlangsung sejak 28 September lalu. Beragam acara seperti paduan suara anak, demo taekwondo dan festival film Korea diadakan selama seminggu.

Korean Film Festival 24 September-04 Oktober 2011




Korean Traditional Painting Exhibition 29 September-











Kompetisi dan Demonstrasi TaeKwonDo 1 Oktober 2011














The Beauty of Korean Embroidery Exhibition 22 - 25 September 2011










































 
Korean Food Festival
Sabtu 1/10 , diadakan pembukaan festival makanan Korea.
 
Duta besar Korea untuk Indonesia Kim Young Sun membuka acara yang dihadiri Menteri Urusan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda Agum Gumelar, ahli kuliner William Wongso dan artis Christine Hakim.
Acara berlangsung meriah, apalagi para undangan diundang bersama-sama membuat makanan khas Korea Bibimbab dengan cara mengaduk berbagai bahan yang diletakkan di sebuah nampan raksasa. Para pengaduk mendapat alat khusus dari kayu.
Masakan itu kemudian dibagikan kepada mereka yang ingin mencicipinya.

 Setelah itu sekelompok penabuh pria dan wanita dengan pakaian tradisional Korea membawa alat tradisional ke atas panggung. Kelompok ini kemudian membunyikan tambur tradisional mereka mengelilingi Gandaria City.
Pada bagian lain, di sisi panggung utama, panitia menyediakan baju tradisional Korea untuk pria dan wanita yang digunakan bagi pengunjung yang ingin berfoto menggunakan baju khas tersebut. Antrean panjang pun segera terbentuk. Tak hanya para remaja putri yang antre, remaja putera bahkan ada keluarga (suami-istri dan anaknya) berganti baju Korea untuk berfoto bersama. 


Artis dan penyanyi asal Korea Selatan turut memeriahkan acara yang berlangsung di Gandaria City Jakarta dengan membawakan sejumlah lagu yang pernah populer melalui soundtrack film Korea.


Padma dari Korea Tourism Organization (KTO) di Indonesia selaku salah satu pihak penyelenggara di Jakarta, Selasa, mengatakan bahwa program ini bertujuan untuk memperkenalkan negara Korea secara menyeluruh dari segi budaya dan hiburan.

"Kami mendatangkan penyanyi Korea sebagai simbol Korea kemajuan negara itu di industri musik maupun film. Saat ini soundtrack film maupun filmnya juga menyedot perhatian anak muda Indonesia," katanya.

Penyanyi Korea Selatan yang datang dalam acara Konser Artis Korea yang tampil Senin (3/10) malam antara lain Lee Joon Ki, Lee Dong Gun, Andy Shinhwa, Park Hyo Shin, Jung Jae Ill, dan Misra Jin, yang merupakan ikon penyanyi Korea yang lagunya jadi soundtrack film populer di Korea Selatan.

Penonton menyambut antusias dan merespon setiap aksi panggung mereka dan mengikuti lagu-lagu yang ditampilkan.

Bagi para penggemar lagu Korea, nama-nama artis yang tampil sudah tidak asing lagi sehingga penampilan mereka sangat ditunggu penggemarnya di Indonesia.

Konser itu berlangsung atas kerja sama dengan Kedutaan Besar Korea Selatan. "Kedatangan para artis didukung penuh Kedutaan Besar Korea Selatan di Jakarta. Mereka penyanyi terbaik saat ini sehingga perlu biaya untuk mendatangkannya," kata Padma.

Karena itu pula mau tidak mau penonton harus merogoh kocek untuk membeli tiket masuk.

Janeta, salah satu penonton, mengatakan sudah menanti lama untuk dapat menyaksikan aksi panggung penyanyi Park Hyo shin yang merupakan penyanyi terbaik di negeri gingseng itu dan telah banyak mengeluarkan debut album maupun soundtrack film.

Hari 1

 







 Hari 2






 






IniSajaMo
Photos : Korean Culture Center Indonesia

Comments