Fenomena 2015, Sungjae BTOB Langsung Bintangi 8 Iklan dalam 3 Bulan




2015 benar-benar menjadi tahun seorang Sungjae. Bagaimana tidak, namanya melambung pesat di tahun ini setelah sukses membintangi drama "School 2015" sebagai Gong Tae Kwang.

Seiring dengan popularitas yang terus menanjak, tawaran kerja pada Sungjae pun terus berdatangan. Cube Entertainment, agensi Sungjae, mengklaim maknae BTOB ini telah membintangi 8 iklan selama 3 bulan setelah tampil di "School 2015".

Sungjae telah dikontrak untuk menjadi model eksklusif 4 brand terkenal Korea. Penyanyi kelahiran 1995 ini menjadi bintang iklan sebuah aplikasi, online shop, aksesoris fashion dan pakaian outdoor.

Nama besar Sungjae pun berdampak positif pada BTOB. Grup pelantun "It's Okay" tersebut dikontrak untuk jadi model sebuah merk Pizza, seragam sekolah, merk baju serta sebuah mobile carrier.

Sungjae memang bisa disebut sebagai fenomena tahun ini. Selesai dengan "School 2015", disibukkan dengan comeback BTOB dan sejumlah iklan serta pemotretan, Sungjae masih mendapat tawaran untuk bermain drama.

Yang terbaru, saat ini suami virtual Joy Red Velvet di "WGM" itu dipercaya menjadi pemeran utama pria "Village - Achiara's Secret". Di drama tersebut, Sungjae akan beradu akting dengan Moon Geun Young.
 
 
 

Comments