Joo Won Menginap di Rumah Shim Eun Kyung di Eps 1 'Tomorrow Cantabile'


 


Serial drama komedi musikal "Tomorrow Cantabile" akhirnya tayang perdana, Senin (13/10). Di episode pertama ini, Joo Won yang berperan sebagai Cha Yoo Jin bertemu dengan Shim Eun Kyung yang berperan sebagai adik kelas Yoo Jin, Seol Nae Il.

Pada episode ini, Cha Yoo Jin, diceritakan ingin menjadi seorang konduktor, namun mengambil prodi piano di sekolah musik Han Eum. Yoo Jin yang tergila-gila pada konduktor Sebastian Viera tidak sependapat dengan Profesor Do di sekolah yang hanya mengejar medali kompetisi. Guru tersebut sangat skeptis dengan cara bermain piano Yoo Jin. Yoo Jin pun berkata dalam hati pada Sebastian, "Apa yang kulakukan di sini, Guru?"

Ketika merasa suntuk, Yoo Jin tak sengaja mendengar dan seketika menggagumi nada-nada yang dimainkan Nae Il meski belum mengenalnya. Namun kemudian mereka ternyata bertetangga. Mereka tanpa sengaja bertemu ketika Yoo Jin tak sadarkan diri di depan rumahnya setelah putus dari kekasihnya, Chae Do-kyung (Kim Yumi).

Nae Il yang mengenali kakak tingkatnya itu menolong Yoo Jin yang tergeletak di depan pintu rumahnya. Ia pun membiarkan Yoo Jin tidur di rumahnya yang sangat berantakan dan penuh kecoak.

Keesokan paginya, Yoo Jin sadarkan diri dan melihat dirinya dikelilingi lalat dan sampah yang menumpuk. Histeris, dia pun lari ke rumahnya. Singkat cerita, mereka juga kembali bertemu di sekolah. Kendati demikian, Yoo Jin berpura-pura tidak mengenali tertangganya itu.

"Apa kau tidak ingat aku," kata Nae Il setelah berteriak dengan semangat memanggil Yoo Ji. "Atau kau hanya berpura-pura tidak ingat aku?"

Di sisi lain, dekan diplomatik sekolah, Song Mina (Yeh Ji-won), ingin memberi kesempatan pada Yoo Ji untuk meneruskan sekolahnya. Ia akan di pindah ke kelas guru lain yaitu Profesor Ahn Gun-sung (Namgung Yeon).

Sementara itu, seorang murid bernama Yoo Il Rak (Go Kyung-pyo) yang mengambil jurusan biola sedang kesulitan untuk lulus ujian. Ia diharuskan tampil dengan seorang pemain piano agar bisa lulus ujian tersebut. Il Rak yang memiliki genre rock-klasik memutuskan untuk mencari pemain piano nomor satu di sekolah yaitu Yoo Jin.

Kembali ke apartemen, Yoo Jin sedang mencoba hipnoterapi untuk mengubah rasa bawang bombai menjadi apel. Namun karena tidak berhasil, ia memutuskan untuk mencari udara segar dengan keluar ke balkon. Sayangnya, di sana ia justru mencium bau tak sedap dan kecoak yang berasal dari apartemen tetangganya.

Yoo Jin memutuskan untuk membersihkan rumah Nae Il. Setelahnya ia kembali mendengarkan Nae Il bermain piano dengan riang. "Dia sepenuhnya bermain dengan caranya sendiri, tapi itu tidak buruk sama sekali," batin Yoo Jin.

Keesokan harinya, Yoo Jin menemui guru barunya, Guru Ahn. Ia memperkenalkan Nae Il sebagai partnernya bermain piano secara duet. Meski awalnya sangat keberatan, Yoo Jin akhirnya menyanggupi tawaran Profesor Ahn agar bisa mendapatkan nilai A. Ia kemudian terus memaksa Nae Il untuk berlatih meski mereka sudah sangat lelah.

Nae Il yang memiliki kenangan buruk tentang "dipaksa bermain piano" akhirnya menggigit Yoo Ji. "Aku bilang jangan melakukan itu!" kata Nae Il sebelum menangis dan berhambur keluar ruang latihan.

Yoo Ji yang merasa bersalah kemudian memasakkan makanan malam untuk Nae Il demi merayunya agar mau kembali bermain. Nae Il akhirnya setuju setelah ia ditawari sarapan dan makanan lezat lainnya yang akan disediakan Yoo Jin.

Di akhir episode, Nae Il dan Yoo Ji berlatih bersama hingga mereka sama-sama telah menghafal nada. Namun sebenarnya ia merasa ada sesuatu yang kurang. "Ia bermain sangat akurat, tetapi ada sesuatu yang membuat musiknya terasa tidak hidup," batin Yoo.

Akhirnya, saat Profesor Ahn datang untuk melihat perkembangan mereka, Yoo Jin memutuskan untuk membiarkan Nae Il bermain sesuai instingnya. "Kau sudah cukup mempelajari partiturnya," kata Yoo Jin. "Bermainlah sesukamu. Aku akan mengikutimu."

Nae Il yang merasa senang diberi kebebasan bermain dengan sangat baik. Mereka berdua pun merasakan kenikmatan bermain bersama hingga Yoo Jin pada akhirnya menemukan apa yang bisa dilakukannya meski tanpa Sebastian Viera. "Kurasa aku menemukan apa yang bisa kulakukan di sini," batinnya.
 
 
 
 

Comments