Hongki F.T. Island Digosipkan Pacaran dengan Idol Jepang Ai Shinozaki





Lee Hongki F.T. Island diterpa rumor kencan dengan idol seksi asal Jepang. Hongki dikabarkan sedang berpacaran dengan Ai Shinozaki. Kini FNC Entertaiment selaku agensi band pelantun "Pray" itu mengeluarkan pernyataannya.

Media ramai mengabarkan bahwa Hongki pacaran secara terbuka dengan Ai sejak Oktober tahun lalu. Mereka kerap menikmati kencan berdua dan tidak menutupinya. Namun FNC membantah hubungan asmara tersebut.

"Setelah menanyakan langsung pada Hongki, kamu menemukan bahwa ia dan Ai Shinozaki memang berteman, tapi tidak berkencan," ucap jubir pada Jumat (10/4). Ai Shinozaki sendiri adalah model gravure dan saat ini menjadi member AeLL.

"Hongki memang sudah lama berada di Jepang untuk berkarir bersama F.T. Island. Selama waktu tersebut, kami merasa dia mengenal Ai Shinozaki melalui temannya di sana," jelas jubir. "Mereka jalan-jalan hanya sebagai teman."

Comments