Jong Hyun CN Blue Cerita Operasi Telinga Karena Judo di 'Our Neighborhood'




- Kemunculan Lee Jong Hyun sebagai bintang tamu di "Our Neighborhood Arts and Physical Education" telah diumumkan sejak bulan lalu. Pada episode Selasa (6/10) lalu, Jong Hyun akhirnya tampil di acara KBS 2TV itu.

Sesuai dengan kemampuannya selama ini, Jong Hyun muncul untuk memperlihatkan skill judo-nya. Selain seorang idol, member CN Blue ini memang dikenal ahli dalam judo.

Dalam kesempatan tersebut, Jong Hyun juga menceritakan kisahnya terjun ke dunia judo. "Aku bermain judo selama 4 tahun, dari tahun pertamaku di SMP sampai kelas 1 SMA," papar pelantun "Cinderella" ini.

Sayangnya, Jong Hyun juga punya pengalaman tak menyenangkan karena judo. Dia mengisahkan gara-gara olahraga beladiri tersebut, mantan suami Gong Seung Yeon di "WGM" itu harus menjalani operasi telinga.

"Suatu ketika, aku berlatih sambil membayangkan memenangkan sebuah medali. Aku bahkan mendapatkan medali emas dalam 6 bulan di SMP dulu," lanjut Jong Hyun. "Karena aku latihan, telingaku jadi seperti kembang kol. Terasa sedikit sakit, jadi aku menjalani operasi."

Selain menceritakan pengalamannya bermain judo, bintang "Orange Marmalade" tersebut juga tentu saja memperlihatkan kemampuannya bermain judo. Memakai seragam khas judo berwarna biru, Jong Hyun tampak benar-benar lihai dalam judo.
 
 
 
 

Comments